Minggu, 24 Juni 2012

RPP IPS


                RPP
Sekolah                       :           SMA Negeri 5 Singkawang
Mata Pelajaran            :           Ekonomi
Kelas/Semester            :           XI/1
Alokasi Waktu            :           1 x 45 menit
Pertemuan ke              :           1 x 45 menit
Standar Kompetensi               :
1.      Mengenal pasar modal
Kompetensi Dasar                   :
1.1.Mengenal jenis produk dalam bursa efek.
Indikator                                 :
1.      Meneliti konsep pasar modal.
2.      Menganalisis jenis produk pasar modal.
Tujuan Pembelajaran               :
1.      Mengidentifikasi dengan cermat jenis produk dalam bursa efek.
2.      Menyebutkan jenis produk pasar modal.
Dampak Pengiring                  :
            Diharapkan siswa berfikir logis, kritis, bekerja teliti dan cermat.
Uraian Materi                          :
A.    Mengenai Pasar Modal
1.      Sejarah Pasar Modal
Pasar modal atau sering disebut sebagai bursa efek , di indonesia sudah ada sejak zaman pemerintahan kolonial Belanda. Munculnya pasar modal di indonesia secara resmi di awali dengan didirikannya Vereeniging Voor de Effectenhandel di Jakarta pada tanggal 14 Desember 1912 yang kemudian berkembang pesat sehingga mendorong untuk membuka bursa efek di kota lain yaitu Surabaya pada tanggal 11Januari 1926 dan di Semarang pada tanggal 1 Agustus 1925.
Pemerintah bersama DPR menyusun Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 tentang bursa efek. Seiring perkembangan perdagangan efek jakarta, perdagangan dengan cara manual sudah tidak relevan lagi, sehingga mengharuskan bursa efek jakarta menggunakan teknologi komputer yang di sebut dengan Jakarta Automated Trading system (JATS) yang dilaksanakan mulai tanggal 22 mei 1995.  Pada tahun 1998 pemerintah juga mengeluarkan undang-undang baru mengenai pasar modal.      
2.      Pengertian Pasar Modal
Pasar modal adalah tempat bertemunya permintaan dan penawaran kredit jangka   panjang atau pasar tempat investasi jangka panjang diperjual belikan.
3.      Fungsi Pasar Modal
a.       Fungsi tabungan(savings function)
Menabung dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun,baik dirumah maupun di bank. Namun perlu diperhitungkan bahwa nilai uang cenderung turun dimasa yang akan datang dengan kondisi perekonomiannya yang berubah-ubah kemungkinan terjadi penurunan nilai mata uang,inflasi,resiko hilang dan lain-lain maka penabung perlu memikirkan alternatif menabung kewilay lain yaitu investasi.
b.      Fungsi kekayaan(wealth function)
Pembelian surat-surat berharga di pasar modal merupakan salah satu untuk menyimpan kekayaan baik dalam jangka pendek maupun jamgka panjang.
c.       Fungsi likuiditas(Liquidity Function)
Kekayaan yang disimpan dalam surat-surat berharga bisa dilikuidasi melalu pasar modal dengan resiko yang sangat minimal dibandingkan dengan aktiva lain. Meskipun bila dibandingkan dengan uang masih likuid uang , tetapi kemampuan menyimpan kekayaan uang lebih rendah dibandingkan dengan surat-surat berharga.
d.      Fungsi pinjaman(Credit Function)
Pasar modal merupakan fungsi pinjaman untuk konsumsi atau investasi. Pinjaman merupakan uatang kepada masyarakat.
4.      Peranan Pasar Modal
Pasar modal mempunyai peranan penting dalam suatu negara yang pada dasarnya mempunyai kesamaan antara negara satu dengan yang lain antara lain:
a. Sebagai fasilitas melakukan interaksi antara pembeli dengan penjual untuk menentukan harga saham atau surat berharga yang di perjualbelikan.
b. Pasar modal memberikan kesempatan kepada para pemodal untuk menentukan hasil(return) yang di harapkan.
c. Pasar modal memberi kesempatan kepada investor untuk menjual kembali saham yang dimilikinya atau surat berharga lainnya.
d. Pasar modal menciptakan kesempatan kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam perkembangan suatu perekonomian.
e. Pasar modal mengurangi biaya informasi dan transaksi surat berharga.  
5.      Jenis-jenis Produk dalam Pasar Modal
a.       Saham,merupakan tanda bukti penyertaan atau kepemilikan seseorang atau badan  dalam suatu perusahaan.
b.      Obligasi,merupakan instrumen yang berisi janji dari pihak yang mengeluarkan obligasi untuk membayar pemilik sejumlah nilai pinjaman beserta bunga.
c.       Derivatif dari Efek
1)      Right/Klaim
Dikenal dengan bukti hak pemesan saham yaitu hak yang melekat pada saham yang memungkinkan para pemegang saham membeli saham baru yang akan terbit sebelum saham-saham tersebut akan ditawarkan kepada pihak lain.
2)      Warrant
Menurut peraturan Bapepam, Warrant adalah efek yang diterbitkan oleh suatu perusahaan yang memberi hak kepada pemegang saham untuk memesan saham dari perusahaan tersebut pada harga tertentu untuk enam bulan atau lebih.
3)      Obligasi konvertibel
Adalah obligasi yang setelah jangka waktu tertentu, selama masa tertentu pula dengan perbandingan dan/atau harga tertentu dapat ditukarkan menjadi saham dari perusahaan emiten.
4)      Saham Dividen
Terjadi apabila deviden tidak direalisir, yang berarti kerugian riil bagi para pemegang saham, perusahaan tidak membagi dividen secara tunai.
5)      Saham Bonus
Di bagikan dengan tujuan untuk memperkecil harga saham dengan maksud agar pasar lebih luas karena harga terjangkau.
6)      Sertifikat/ADR/CDR
American Depository Receipts (ADR) atau Continental Depository receipts (CDR) adalah tanda terima yang memberikan bukti bahwa saham perusahaan asing disimpan sebagai titipan atau berada dibawah penguasaan suatu bank Amerika, yang digunakan untuk mempermudah transaksi dan mempercepat pengalihan penerima manfaat dari suatu efek asing di Amerika.
7)      Sertifikat dana
Merupaka efek yang diterbitkan oleh PT Danareksa.
B.     Mekanisme Kerja Pasar Modal
1.      Proses Perdagangan
Perdagangan saham sebenarnya sama dengan perdagangan biasa ada pembeli, penjual, tawar-menawar, dan penyerahan barang dan uang. Perbedaannya dalam perdagangan saham pembeli dan penjual tidak dapat secara langsung mengadakan transaksi jaul beli  tetapi harus melalui perusahaan efek (broken atau pialang) yang juga anggota bursa, selanjutnya akan bertindak sebagai penjual atau pembeli.
2.      Lembaga-Lembaga yang Terlibat dalam Pasar Modal
a.       Bapepam (Badan Pengawas Pasar Modal)
Bapepem merupakan lembaga pemerintah yang bertugas untuk:
1).mengikuti perkembangan dan mengatur pasar modal sehingga efek dapat ditawarkan dan diperdagangkan secara teratur, wajar, dan efisien serta melindungi kepentingan pemodal dan masyrakat umum.
2).melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap lembaga-lembaga dan profesi-profesi penunjang yang terkait dalam pasar modal.
3).memberi pendapat kepada menteri keuangan mengenai pasar modal beserta kebijakan operasionalnya.
b.      Pelaksana Bursa
Pelaksana bursa dimaksud adalah bursa efek itu sendiri, yaitu tempat pertemuan antara penawaran dengan permintaan surat berharga.
c.       Perusahaan yang Go Public (Emiten)
Emiten adalah pihak yang melakukan emisi atau menawarkan efek untuk dijual atau diperdagangkan.
d.      Perusahaan Efek
Perusahaan efek adalah perusahaan yang telah memperoleh izin usaha untuk beberapa kegiatan sebagai pinjaman emisi efek, perantara pedagang efek, manajer investasi atau penasihat investasi.

e.       Lembaga kliring Penjaminan, Penyimpanan dan Penyelesaian
Dalam proses perdagangan efek terdapat dua lembaga untuk membantu proses administrasi serta penyimpanan efek yaitu:
1).lembaga kliring dan pinjaman (LKP) berfungsi untuk melakukan kliring dan pinjaman efek dari transaksi yang terjado.
2).lembaga penyimpanan dan penyelesaian (LPP) berfungsi mempermudah penyelesaian pemindahbukuan serta proses penyimpanan efek.
f.       Reksadana (Investment Fund)
Reksadana adalah pihak yang kegiatan utamanya melakukan investasi, investasi kembali atau perdagangan efek.
g.      Lembaga Penunjang Pasar Modal
Lembaga penunjang pasar modal adalah tempat penitipan harta, biro administrasi efek, wali amanat atau penanggung yang menyediakan jasanya.
h.      Profesi Penunjang Pasar Modal
Profesi penunjang pasar modal terdiri dari akuntan, notaris, perusahaan penilai, dan konsultan hukum.
Kegiatan Belajar Mengajar (KBM)
A.    Kegiatan Awal
1.      Berdoa
2.      Mengecek kehadiran siswa
3.      Appersepsi: guru melakukan persensi dan pengelolaan kelas,serta guru mengulang materi dalam pertemuan sebelumnya. Atau guru bertanyak jawab dengan siswa tentang apa saja yang perlu mendapat perhatian ketika mau mempelajari pasar modal.
4.      Informasi Tujuan Pembelajaran
5.      Kegiatan Pembelajaran
B.     Kegiatan Inti
1.      Guru menjelaskan materi tentang pasar modal.
2.      Guru membagi siswa dalam 6 kelompok. Dan siswa membentuk kelompok beranggotakan 5-6 orang.
3.      Guru memberikan bahan diskusi tentang:
a.       Meneliti pasar modal.
b.      Menganalisis jenis produk dalam pasar modal.
C.     Penutup
1.      Guru melakukan refleksi dengan cara:
Membuat kesimpulan tentang materi hari ini
Penjagaan hasil belajar ( post test) secara lisan di beri nilai.
2.      Meminta pendapat siswa tentang belajar hari ini dengan model Kooperatif tipe STAD.
3.      Mengajak semua siswa berdoa untuk mengakhiri semua pelajaran ( nilai yang ditanamkan; taqwa)
Sumber dan Media:
            Sumber:
1.      Tim BNSP. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Untuk SMA/MA. Depdiknas Jakarta.
2.      Endang Puspitawati,  Novita Kesiyarinni. 2006. Kreasi Belajar Siswa Aktif. VIVA PAKARINDO. Klaten.
Media:
1.      LCD
2.      Komputer
3.      Microsoft Power Point
Evaluasi:
1.      Apa pengertian Pasar Modal?
2.      Sebutkan jenis produk dalam Pasar Modal?
Kunci Jawaban:
1.      Pasar modal adalah tempat bertemunya permintaan dan penawaran kredit jangka   panjang atau pasar tempat investasi jangka panjang diperjual belikan.
2.      Jenis produk dalam pasar modal
a.       Saham,merupakan tanda bukti penyertaan atau kepemilikan seseorang atau badan  dalam suatu perusahaan.
b.      Obligasi,merupakan instrumen yang berisi janji dari pihak yang mengeluarkan obligasi untuk membayar pemilik sejumlah nilai pinjaman beserta bunga.
Penilaian:
1.      Teknik Penilaian:
Tes tertulis.
2.      Bentuk tes:
Tes uraian/essay (terlampir)
3.      Butir-butir tes  (terlampir)
4.      Kunci Jawaban dan Pedoman Penskoran  (terlampir)

1 komentar: